IBX5981FE7FCD958 5 Multiefek Terbaik Untuk Gitaris Pemula

5 Multiefek Terbaik Untuk Gitaris Pemula

Leave a Comment
Guitarsquartz.net - Pada artikel tentang berbagai aksesoris untuk gitaris pemula, sudah sempat disinggung sebentar tentang multiefek. Alat ini bisa menjadi salah satu cara untuk membantu gitaris belajar berbagai sound gitar dan suara efek.

Apa Itu Multiefek ?

Multiefek adalah alat yang berisi berbagai efek gitar dan simulasi amplifier, dalam bentuk modelling (simulasi) digital. Karena digital, multiefek bisa menyimpan berbagai macam preset suara gitar.

Ada juga multiefek analog, berupa strip berisi berbagai efek. Tapi untuk kali ini yang akan kita bahas adalah multiefek digital untuk pemula. Multiefek digital lebih akrab disebut dengan multiefek saja.


Multiefek Terbaik Untuk Pemula

Beberapa multiefek ini berharga terjangkau dan punya kualitas sound yang cukup oke. Selain itu seperti yang sudah pernah dibahas di artikel berikut ini, multiefek untuk pemula minimal harus punya berbagai fitur ini :


  •  Aux in : Untuk menghubungkan output dari laptop, handphone, atau alat lainnya dengan kabel aux. Kita bisa berlatih mengikuti iringan lagu ataupun belajar lagu.
  • Headphone Out : Agar bisa berlatih senyap tanpa perlu amplifier. Berlatih menggunakan amplifier lebih bagus karena kita bisa merasakan langsung suara gitar. Tapi untuk situasi seperti malam hari atau di tempat publik, headphone out ini berguna agar kita bisa berlatih dimana saja tanpa berisik.
  • Drum pattern/rhythm pattern, metronom : Untuk berlatih menjaga tempo. Drum pattern adalah alternatif untuk yang bosan dengan suara metronom. Kita juga bisa berlatih dengan berbagai macam jenis musik dari pattern drum tersebut.  
  • Looper : Looper adalah fungsi untuk merekam permainan gitar kita selama beberapa saat. Bisa juga untuk merekam ide lagu atau berlatih mengisi solo gitar di atas progresi chord tertentu. 
Ke multiefek dibawah ini memiliki semua fitur diatas plus punya sound yang cukup untuk latihan.


5 Multiefek Terbaik Untuk Gitaris Pemula

Zoom G1Xon/G1on


Multiefek buatan Zoom dikenal mudah untuk diprogram serta memiliki suara yang cukup bagus. Seri G1 ini cukup disukai banyak gitaris sebagai alat latihan atau manggung secara terbatas.

Zoom sebenarnya sudah membuat G1 Four yang merupakan update dari seri G1, tapi sampai terakhir kali artikel ini tayang belum masuk Indonesia. Mungkin tidak lama lagi.

Beberapa kelebihan G1Xon/G1on adalah efek dan simulasi amplifier yang cukup lengkap. Dan tentu saja memiliki 4 fitur diatas yang menurut kami penting untuk gitaris pemula. Kelebihan utama Zoom G1Xon dibanding efek lain di kelasnya adalah kemampuan untuk memindahkan urutan efek. Hal ini membuat mencari suara di Zoom G1Xon lebih menarik dan fleksibel.

Sayangnya hanya bisa memuat 5 blok efek. Tampaknya Zoom lebih memilih kualitas suara dari pada jumlah efek. Secara kualitas suara, bolehlah menyebut Zoom ini salah satu yang terbaik di kelasnya.

Seperti efek lain di kelasnya, hanya ada 2 footswitch untuk berpindah preset naik atau turun. Pastikan juga untuk mengupdate firmwarenya jika belinya yang versi lama. Layar LCD yang cukup besar dan jelas untuk melihat settingan preset.

Untuk pemakaian normal, G1Xon ini aman, tapi begitu di bawa ke panggung harus berhati-hati terutama dengan segala tombol plastiknya yang ada di bagian depan.


NUX MG-100



NUX adalah salah satu pembuat efek dan perlengkapan musik yang kini sedang naik daun. Selain multi efek digital, NUX juga membuat amplifier, drum elektrik, dan berbagai perlengkapan musik lainnya.

NUX MG 100 memiliki jumlah efek yang cukup banyak, hampir sama dengan Zoom G1Xon. Kelebihan MG 100 adalah warna LCD multiwarna yang jelas dan interaktif. Kita bisa membedakan dan mengingat berbagai fungsi dengan mudah.

Ada 8 blok efek yang bisa kita edit dan ganti sesuka hati. Lebih banyak dibanding Zoom, namun sayangnya kita tidak bisa mengubah urutan efek. Untuk kualitas suara cukup bagus, untuk beberapa efek mungkin tidak sejernih atau se-autentik Zoom, terutama untuk distorsi dan simulasi ampli.

Untuk mengedit preset atau membuat preset baru kelihatannya tidak semudah Zoom. Ada cukup banyak tombol dengan fungsi dobel, sehingga kita harus membaca manualnya untuk bisa menggunakan MG100 dengan maksimal.

Tidak terlalu banyak tombol yang mencuat di panel depan, sehingga mengurangi kemungkinan tertekan tidak sengaja atau rusak.


Joyo GEM Box II


Tampilan Joyo GEM Box II sangat modern dan rapi. Tidak banyak tombol yang mencuat dan beresiko rusak atau tertekan tidak sengaja. Layar LCD monokrom tapi besar dan jelas untuk melihat settingan dan nama preset.

GEM Box juga sudah menggunakan footswitch besi yang lebih tahan lama dan mudah diservice jika terjadi kerusakan. Dua multiefek sebelumnya menggunakan switch plastik.

Ada cukup banyak efek yang tersedia, 66 jenis efek yang dapat disimpan di 80 user preset. Sama dengan NUX, ada 8 efek blok yang bisa digunakan sekaligus. Tapi ke 8 efek ini tidak dapat dipindahkan urutannya.

Secara kualitas suara, GEM Box II tidak kalah dibandingkan dengan Zoom atau NUX. Tetapi akan lebih terasa jika dicolok ke ampli head kabinet yang besar, jika menggunakan ampli kecil untuk latihan di rumah mungkin tidak terlalu terasa.


Mooer GE-100

Mooer GE -100 adalah salah satu multi efek dari Mooer, pembuat efek gitar dan bass mini yang cukup dikenal.

Mooer sudah memiliki cukup banyak pengalaman membuat efek analog dan digital yang bagus. Tampaknya hal itu juga berlaku untuk GE-100. Karakter suara efek yang cukup tebal, terutama untuk berbagai efek modulasinya. Footswitchnya juga sudah terbuat dari besi yang lebih kuat dan durabel.

8 jenis efek yang bisa digunakan bersamaan tanpa merubah urutannya. Jumlah efek yang dimiliki sama dengan NUX dan Joyo.

Ada strip LED di bagian atas untuk melihat efek apa saja yang menyala. Fitur sederhana tapi sangat berguna untuk mengecek dan setting setiap preset.

Satu fitur unik yang hanya ada di GE 100 adalah menu LESSON. Didalamnya terdapat beberapa teori dasar seputar tangga nada dan chord. Cukup inovatif. Tapi tidak dilengkapi penjelasan mendalam, hanya menunjukkan chart serta nada saja.

Ammoon Pockrock


Multiefek terkecil dan termurah dari seluruh list ini. Pockrock sangat kecil hingga mungkin bisa masuk ke saku tas atau ransel. Meskipun kecil, hampir semua fitur yang dibutuhkan sudah ada disini.

Satu-satunya fitur yang absen adalah looper. Bisa dimaklumi, karena untuk ukuran efek sekecil ini masih ada berbagai efek distorsi, modulasi, delay dan drum pattern. Sudah cukup lengkap untuk berlatih atau mengulik lagu.

Dari sisi sound, Pockrock mungkin tidak sebagus keempat efek lainnya saat menggunakan headphone. Tapi bila dihubungkan dengan amplifier, soundnya cukup bagus. Jika ingin berlatih dengan headphone disarankan sound clean saja tanpa distorsi. Mungkin masih bisa menggunakan efek-efek lainnya.

Yang jelas, multiefek yang sangat murah ini tepat menjadi gift atau hadiah bagi teman-teman gitaris Anda.


Sampai disini dulu artikel kita, jangan lupa untuk membaca terus berbagai artikel menarik hanya di Guitarsquartz.net !!


Baca Juga Berbagai Artikel Menarik Lainnya :

Memahami Progresi Chord Pada Sebuah Lagu




0 comments: