IBX5981FE7FCD958 Review Gitar Yamaha C40 Classic

Review Gitar Yamaha C40 Classic

Leave a Comment
Gitarsquartz.net - Kali ini kami akan mereview sedikit tentang Gitar Yamaha C40! Nylon string gitar klasik dengan kualitas kayu dan sound sudah cukup baik. Gitar Yamaha ini cocok sekali untuk dipakai oleh anak para pelajar, maupun orang dewasa dan untuk perfomance solo gitar classic juga sudah ok dan sangat direkomendasi. 
Gitar Yamaha C40 bisa dibilang gitar klasik yang cukup populer di indonesia maupun luar negeri. Walaupun harganya mungkin bukan gitar string nilon termurah, tetapi kualitas dan sound sudah cukup bagus. Sangat cocok sekali untuk Anda pemain gitar yang suka memainkan jenis musik beraliran klasik atau akustik.

Bahan Baku dan Ukurannya
Gitar Yamaha C40 ini menggunakan body gloss, untuk bahan baku jenis kayu pada neck menggunakan Nato, pada body menggunakan Spruce, serta pada fingerboard dan bridge menggunakan Rosewood. Neck gitar Yamaha C40 berukuran lebar dan nyaman dipegang, tidak terlalu ramping dan terasa empuk senar nya ditekan, dan memiliki performa yang luar biasa. Gitar Yamaha C40 classic ini memiliki 18,5 fret, dengan full size Classical. Untuk kedalaman Body 94 - 100 mm dan ukuran lebar papan jari 52 mm.Kelebihan Gitar Akustik

Kelebihan Gitar Yamaha C40
Kelebihan yang paling menonjol dari gitar dari gitar Yamaha C40 classic ini classic ini yaitu memiliki karakter suara natural, sehingga menghasilkan nada suara/sound yang lebih lembut dan indah. Oleh karena itu gitar Yamaha C40 classic ini sangat cocok untuk jenis lagu-lagu yang berirama dengan tempo rendah (slow) hingga sedang dari jenis aliran lagu pop, jazz, keroncong, klasik ataupun tradisional. Selain itu gitar Yamaha C40 ini juga cukup ringan jika dibandingkan dengan gitar elektrik sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana, harganya pun juga lebih murah.


Cocok Sekali Untuk Pemula
Gitar Yamaha C40 adalah pilihan yang cocok untuk gitaris pemula. Suara yang dihasilkan Gitar Yamaha C40 terdengar lembut, nyaring dan cukup bulat sesuai dengan harga yang ditawarkan. Ada gitar yang lebih murah, tetapi kualitas dan suara sangat tidak mungkin untuk mengungguli Yamaha C40. Jika Anda seorang pemula belajar gitar gitar Yamaha C40 sangat direkomendasikan dan budget ekonomis ini adalah pilihan yang tepat.

Paket apa saja yang didapatkan jika anda membeli Yamaha C40? setiap pembelian gitar Yamaha C40 akan mendapatkan free softcase bawaan asli yamaha. Gitar yang layak untuk pemula tidaklah harus mahal. Untuk harga dari Gitar Yamaha C40 ini harga mulai Rp.930.0000 sampai Rp.1.000.000 setiap store yamaha berbeda-beda harganya. Silahkan kunjungi store yamaha terdekat.



0 comments: