IBX5981FE7FCD958 Profil Gitaris Jimmy Page - Gitaris Legendaris Dunia

Profil Gitaris Jimmy Page - Gitaris Legendaris Dunia

Leave a Comment
Dunia permusikan juga populer dengan berbagai tokoh musisi yang memberikan pengaruh kepada para musisi dan banyak pula yang menginspirasi banyak musisi musisi muda yang ingin meniti karir di dunia musik.


Salah satu gitaris populer adalah Jimmy Page. Jimmy Page merupakan salah satu gitaris populer di dunia. Tak hanya itu, Jimmy Page juga telah menginspirasi banyak gitaris muda. Berikut profil gitaris Jimmy Page mulai dari karir awal dan pengembangannya.

Kehidupan Awal Jimmy Page
Jimmy Patrick Page adalah nama lengkap gitaris yng satu ini. Ia lahir pada 9 Januari 1944 di Heston, Inggris. Meskipun keluarganya tak ada yang memiliki latar belakang musisi, Page menunjukkan bakat pada bidang ini. Pada umur12 tahun ia mulai belajar bermain gitar.

Ia mengaku pada zamannya, tak banyak gitaris di lingkungannya. Ia pertama kali belajar bermain gitar dari gitaris yang ia temui di sekolah. Setelah belajar beberapa dasar bermain, Jimmy Page mengembangkan bakatnya sendiri dengan belajar bermain gitar melalui lagu-lagu yang ia dengarkan.
Sejak saat itulah Jimmy Page mulai menuangkan waktu untuk menjadi gitaris profesional dunia. Meskipun awalnya seperti yang tertuang pada profil gitaris Jimmy Page sempat ingin menjadi ahli biologi untuk menemukan obat kanketr,pada akhirnya Page meninggalkan sekolahny untuk mengejar karir di bidang musik.

Awal Karir Jimmy Page
Awal karir Jimmy Page sebagai gitaris bermula dengan mengamen dan bermain di tempat-tempat umum. Menurutnya, tidak mudah untuk menemukan musisi lain yang bisa ia ajak bermain musik secara reguler yang memang menjadikan musik sebagai karir.

Jimmy Page berkarir dengan Neil Christian yang mengajaknya dalam tur. Selama dua tahun Jimmy Page mengikuti tur Neil Christian dan sempat muncul pada single nya yaitu The Road to Love.
Sayangnya selama tur, Jimmy Page mengalami sakit yang cukup parah yaitu terkena penyakit demam glandular yang menular. Semenjak itu ia berhenti sejenak bermusik dan mulai melukis.

Selama 18 bulan ia memutuskan untuk melukis hingga akhirnya kembali berkarir sebagai gitaris. Ia telah tampil dengan banyak musisi dan bertemu gitaris ternama seperti Eric Clapton. Setelah mendampingi banyak artis pada banyak gigs, ia akhirnya membentuk band yang juga membesarkan namanya yaitu Led Zeppelin.

Karir Jimmy Page Bersama Led Zeppelin
Jimmy Page merupakan salah satu pendiri grup band legendaris ini. Grup ini beranggotakan Jimmy Page, Robert Plant sebagai vokalis, John Bonham sebagai drummer, dan John Paul Jones sebagai bassist. 

Dengan Led Zeppelin, ia meraih sukses dengan menjadikan bandnya grup kedua dengan penjualan terbaik sepanjang masa di Amerika Serikat, setiap lagu yang mereka keluarkan selalu menjadi nomor satu di Billboard.

Tak hanya itu, gitaris Jimmy Page menjadi penyetir band dengan menjadi pencipta lagu yang kemudian menjadi faktor mengapa grup ini begitu populer. Dengan lebih dari 111 juta kopi album yabg bersertifikat RIAA, Led Zeppelin menjadi salah satu grup legendaris dunia.

Lagu mereka, Stairway to Heaven menjadi salah satu lagu wajib yang harus dimainkan oleh setiap gitaris pemula karena memiliki kunci nada yang sangat membantu dalam belajar bermain gitar. Jimmy Page sebagai salah satu penggerak band pun makin dikenal dan menjadi inspirasi banyak gitaris di dunia. Led Zeppelin bubar setelah salah satu personilnya, John Bonham meninggal pada tahun 1980.

Jimmy Page sempat tak ingin menyentuh gitar karena terpukul dan berduka dengan kematian Bonham. Setelah Led Zeppelin berakhir, Jimmy Page mulai bermain gitar lagi pada tahun 1981 dengan berbagai proyek hingga sekarang.




0 comments: