IBX5981FE7FCD958 7 Plugin Gratis Terbaik Untuk Rekaman!!

7 Plugin Gratis Terbaik Untuk Rekaman!!

Leave a Comment
Guitarsquartz.net- Mencari plugin biasanya adalah yang pertama orang lakukan jika sudah mengenal software rekaman atau DAW. Plugin adalah sebuah software tambahan didalam sebuah DAW (digital audio workstation). Plugin dapat berupa eq, efek, simulasi ampli, distorsi dan masih banyak lagi.

Saat ini sudah ada berbagai plugin dengan harga yang sangat murah dan dengan kualitas suara yang bagus. Namun untuk yang sedang memiliki budget terbatas, maka berburu plugin gratis untuk DAW adalah pilihan yang cukup tepat. Meskipun gratis, bukan berarti kualitasnya kurang dibanding versi berbayar.

Dibawah ini saya akan share beberapa plugin gratis yang dirilis oleh beberapa perusahan IT di budang musik. Dan satu hal yang patut diingat, semua plugin yang saya share ini GRATIS dan RESMI rilisan website pabrikan, sehingga dijamin kualitasnya. Sebaiknya hindari membeli bajakan dan selalu gunakan produk asli. Apalagi sudah gratis, dan memiliki kualitas sound yang oke juga.

Mari kita lihat beberapa plugin gratis terbaik dibawah ini.

Kuassa Amplifikation Lite

Kuassa membuat berbagai plugin dengan harga yang bisa dikatakan terjangkau. Selain itu Kuassa juga menyediakan beberapa plugin dalam format VST dan AAX secara gratis!! Salah satunya adalah Amplifikation Lite.

Amplifikation Lite adalah simulasi amplifier gitar yang memiliki tiga channel, clean rhytm dan lead. Plugin ini juga berfungsi sebagai IR loader/host, jadi kita dapat mengupload sendiri IR cabinet, selain yang sudah ada. Selain itu IR atau cabsim nya juga dapat di bypass.

AL bagus untuk yang baru belajar menggunakan DAW atau software recording. Daripada hanya menggunakan plugin distorsi yang tidak jelas, lebih baik menggunakan simulator amplifier seperti AL ini karena suara yang dihasilkan lebih realistis dan tentu saja lebih bagus.


 Kuassa BasiQ EQ Dan Efektor Silencer


Masih berasal dari , Dua plugin sederhana namun cukup powerful ini termasuk yang cukup sering saya gunakan. Sesuai namanya, Silencer adalah noise gate untuk mengurangi noise dari gitar dan bass ketika rekaman. Sedangkan Basiq EQ adalah simulasi dari sirkuit ekualiser vintage Baxandall yang terdapat di perangkat pro audio atau preamp gitar/bass.

Kelebihan BasiQ ini menurut saya adalah tidak dibutuhkan setting yang ekstrim untuk mendapatkan suara yang kita inginkan. Ada beberapa preset didalamnya, yang paling sering saya gunakan adalah preset 'Bass OK' karena dapat menambah ketebalan pada sound direct bass.

TSE BOD

Plugin ini adalah simulasi dari Tech 21 Bass Driver. TSE BOD dapat digunakan untuk sound bass yang fat dan rock. Tapi sayangnya jika difungsikan sebagai overdrive, soundnya kurang ok. Seperti Bass Driver Tech 21, plugin ini hanya berguna sepanjang sound yang kita butuhkan adalah clean. Tapi untuk sebuah track bass yang sederhana, TSE BOD masih dapat diandalkan.


Studio Devil British Valve Custom

Simulator ampli Marshall, lengkap dengan simulasi speaker kabinetnya. Memang tidak banyak variasi yang didapat dari plugin ini, tapi untuk suara rock gitar klasik, plugin ini lah jawabannya. Bisa juga digunakan untuk bass, namun perlu EQ untuk mendapat sound bass yang maksimal. Plugin ini adalah jalan tercepat untuk mendapat sound bass garang ala Lemmy Kilmister hehe....


Ignite Amps SHB-1

Simulasi amplifier bass dengan suara yang fat, tebal dan modern. Sangat berguna untuk rekaman track bass demo atau semipro. Sulit dipercaya jika plugin ini gratis. Selain suara yang oke, SHB-1 ini juga memiliki tampilan seperti amplifier di dunia nyata. Mampu menghasilkan sound low yang kuat layaknya ampli bass yang bagus. Selain SHB-1 juga ada beberapa produk gratis Ignite Amps seperti ampli gitar dan efek.


Pulse By Rosen Digital Audio

Impulse response telah menjadi kebutuhan untuk rekaman modern. Untuk memasukan Impulse Response maka kita membutuhkan IR loader. Untuk plugin seperti Amplifikation Lite, sudah memiliki IR loader sendiri. Namun beberapa plugin simulasi amplifier belum dilengkapi IR loader, karena itu kita membutuhkan IR host atau loader seperti Pulse buatan Rosen Audio Digital. Pulse bisa menjalankan 2 IR secara stereo serta dilengkapi HP dan LP filter untuk memoles IR. Juga ada delay serta panning untuk mendapatkan suara yang lebih stereo.

Plug in ini gratis tis, namun jika kita ingin menggunakan salah satu IR Rosen, maka kita harus membelinya. Beberapa IR buatan Rosen ini terdiri dari IR untuk bass dan gitar serta beberapa IR custom buatan Rosen sendiri.

Nah segitu dulu artikel tentang berbagai plugin gratis namun berkualitas. Sekali lagi, semua plugin yang ada di laman ini semuanya resmi dan gratis. Kembali mengingatkan agar kita terbiasa menggunakan software resmi untuk keamanan serta kenyamanan, serta kita turut mendukung perkembangan industri kreatif, khususnya di bidang musik. See u in the next article!!.




0 comments: