IBX5981FE7FCD958 6 Tips Agar Jamming Bareng Lebih Menyenangkan!!

6 Tips Agar Jamming Bareng Lebih Menyenangkan!!

Leave a Comment
Guitarsquartz.net-Jamming atau bermain musik bersama memang kegiatan yang menyenangkan. Tapi kadang perbedaan selera musik atau keterampilan bermusik bisa menjadi kendala jamming, yang malah jadi garing dan membosankan.

Jamming adalah kegiatan bermain musik bersama, baik dengan teman maupun rekan band. Identik dengan improvisasi, namun jamming kini lebih dikenal dengan bermain bersama di sebuah studio latihan, baik untuk tujuan senang-senang maupun produksi musik.

Tapi tidak jarang juga jamming lebih sering jadi canggung dan membosankan. Bisa karena pilihan lagu, perbedaan skill player, atau juga karena player yang ada tidak mau ngeblend.

Untuk mencegah hal tersebut, dibawah ini adalah beberapa tips singkat agar kegiatan ngejam atau jamming menjadi lebih produktif dan menyenangkan.

1. Rencanakan Lagu
Memang ngejam on the spot sambil mencoba ide lagu emang kelihatannya seru, tapi jika tak ada kata sepakat tentang lagu, atau para personilnya tidak sama pilihan lagu, maka untuk mencari dan memainkan lagu yang  sesuai saja akan memakan banyak waktu. Rencanakan sebelum jamming akan memainkan lagu apa saja, terutama jika ngejam tersebut dengan orang-orang baru.

2. Carilah Lagu Yang Familiar
Mencari teman ngejam yang asik memang sulit. Bisa jadi kita ingin memainkan lagu A Nightmare To Remember nya Dream Theater, namun teman yang lain ingin memainkan lagu Dewa 19. Kita tidak bisa setiap saat memaksakan pilihan lagu kita yang  mungkin tidak terlalu familiar bagi personil lainnya. Untuk menjaga tali silaturahmi, maka kita harus menghormati juga pilihan lagu orang lain.

3. Santai Saja
Tidak perlu menuntut rekan band lainnya untuk memainkan instrumen dengan perfect, karena jamming ini sifatnya hiburan semata. Malah kesalahan bermain bisa menjadi kelucuan tersendiri. Tapi sebaiknya juga tidak terus-terusan salah karena bisa mengurangi kenikmatan ngejam.

4.Jamming Dengan Sebanyak Mungkin Teman
Semakin banyak teman jamming, kita akan punya banyak cadangan jika teman yang lain berhalangan. Selain itu tentu saja kita bakal memperluas lingkaran pertemanan kita.

5. Coba Mainkan Alat Musik Lain
Kita mungkin lebih dikenal karena mahir alat musik tertentu. Memang bisa menjadi ciri khas serta identitas kita, tapi seandainya kita bisa alat musik lain maka ngejam bisa lebih mudah terjadi. Kita dapat ngejam meskipun salah satu player tidak hadir, misalnya basis atau gitaris. Jika kita menguasai semua alat musik maka hal tersebut lebih oke lagi dan membuat kita juga dikenal dimana-mana hehe.

6. Mainkan Lagu Baru
Jika kita memiliki teman jamming tetap, maka tidak ada salahnya untuk mencoba lagu baru agar tidak bosan. Bisa jadi lagu dengan genre yang berbeda atau juga lagu lain dengan tingkat kesulitan yang lebih tinggi. Siapa tahu kita jadi punya band beneran.

Oke segitu saja tips tentang jamming agar lebih menyenangkan dan tidak bosan. Sebaiknya jamming dilakukan agak rutin biar skill bermusik semakin terasah. Nantikan terus berbagai artikel menarik hanya di Guitarsquartz.net





0 comments: